Mau Usaha Durian Musang King? Ini Prospek dan Analisanya

Durian musang king merupakan salah satu jenis durian yang paling mahal serta dicari-cari para sultan kaya raya. Usaha durian musang king bisa menjadi jalan agar bisa sukses dalam merintis bisnis sendiri. Anda berminat?

Jika berminat, ada berbagai macam hal yang perlu dilakukan untuk membudidayakan durian musang king sebagai ladang bisnis, mulai dari proses pembibitan hingga masa panen tiba. Meskipun memang durian menjadi salah satu tanaman kuat, namun Anda harus tetap melakukan perawatan.

Bisnis durian musang king kini mulai banyak dijalankan di Indonesia, sehingga para pembeli tidak usah datang jauh-jauh ke Malaysia sebagai negara asal raja segala buah satu ini. Bagaimana cara merintis usaha ini? Cek selengkapnya di bawah ini:

Varietas Durian

Varietas Durian

Durian musang king pasti sudah tidak asing lagi di telinga Anda, karena ini merupakan jenis durian termewah yang dijual dengan harga mahal. Tidak hanya itu saja, durian ini memiliki rasa khas yang nikmat, sehingga tidak heran jika harganya mahal.

Jenis durian satu ini merupakan salah satu varietas durian yang dapat bertumbuh dengan optimal, baik di dataran rendah maupun di dataran tinggi yang mencapai 1.000 mdpl.

Jika Anda ingin menanam durian musang king dengan pertumbuhan maksimal, maka silahkan tanam di dataran dengan ketinggian 400 sampai 600 mdpl saja.

Tidak hanya soal ketinggian daerah tempat menanam, durian musang king juga membutuhkan tanah yang subur dan memiliki curah hujan tinggi. Lantas, jenis tanah yang pas untuk ditumbuhi tanaman ini seperti apa? Berikut ini daftarnya:

  • Tanah gembur
  • Tanam memiliki kelembaban tinggi
  • Tanah subur
  • Memiliki kedalaman air tidak lebih dari 1 meter

Sedangkan faktor-faktor eksternal yang bisa mempengaruhi pertumbuhan tanaman durian musang king nyatanya sama dengan tanaman lainnya, yakni seperti berikut:

  • Unsur hara
  • Iklim
  • Jenis penyerbukan

Analisa Usaha Durian Musang King

Analisa Usaha Durian Musang King

 

1. Investasi

PeralatanHarga
Pembukaan lahan kebun durian musang kingRp2.200.000
Pengadaan bibit durian musang kingRp1.300.000
Mesin semprotRp280.000
Keranjang panenRp75.000
TimbanganRp190.000
Golok dan sabitRp230.000
Gerobak dorongRp70.000
Pompa airRp130.000
Timba dan guntingRp80.000
Selang airRp130.000
CangkulRp80.000
Peralatan tambahan lainnyaRp90.000
Jumlah Investasi Durian Musang KingRp4.855.000

2. Biaya Operasional per Bulan

  • Biaya Tetap
KeteranganNilai
Biaya penyusutan pembukaan lahanRp183.000
Biaya penyusutan pengadaan bibitRp22.000
Biaya penyusutan mesin semprotRp5.000
Biaya penyusutan keranjang panenRp2.000
Biaya penyusutan timbanganRp4.500
Biaya penyusutan golok dan sabitRp1.500
Biaya penyusutan gerobak dorongRp5.000
Biaya penyusutan timba dan guntingRp4.000
Biaya penyusutan selang airRp2.000
Biaya penyusutan selang airRp3.500
Biaya penyusutan cangkulRp2.000
Biaya penyusutan peralatan tambahanRp2.500
Upah pekerjaRp1.500.000
Jumlah Biaya TetapRp1.737.000

 

  • Biaya Variabel
KeteranganNilai
Pupuk Rp25.000 x 30Rp750.000
Pupuk kimia Rp30.000 x 30Rp900.000
Pestisida dan obat Rp35.000 x 30Rp1.050.000
Biaya lainnya Rp25.000 x 30Rp750.000
Biaya transportasi Rp25.000 x 30Rp750.000
Pengemasan dan tali rafia Rp20.000 x 30Rp600.000
BBM Rp30.000 x 30Rp900.000
Jumlah Biaya VariabelRp5.700.000

Total Biaya Operasional per Bulan = Rp7.437.000

3. Keuntungan

Pendapatan per Panen

18 buah x Rp90.000  =   Rp1.620.000

Rp1.620.000  x 6 hari  =  Rp9.720.000

Keuntungan per Bulan

Laba = Total Semua Pendapatan – Total Semua Biaya Operasional

Rp9.720.000 – Rp7.437.000 = Rp2.283.000

Lama Balik Modal

Lama balik modal bisa dihitung dengan membagi jumlah pendapatan setiap bulannya dengan total semua investasi alias modal yang dikeluarkan, yakni sebagai berikut:

Rp4.885.000 : Rp2.283.000 = 3 bulan

Cara Budidaya Durian Musang King

1. Persiapan Lahan

Persiapan Lahan

 

Sebelum membudidayakan buah satu ini untuk usaha durian musang king, Anda perlu melakukan persiapan lahan terlebih dahulu untuk menunjang pertumbuhan tanaman yang optimal. Bagaimana cara mempersiapkan lahan? Simak berikut ini:

  • Anda harus memastikan bahwa lahan yang hendak digunakan sebagai tempat budidaya durian musang king merupakan lahan yang terpapar sinar matahari secara langsung.
  • Setelah itu, bersihkan gulma atau tanaman liar karena apabila dibiarkan begitu saja nantinya akan mengganggu pertumbuhan durian musang king.
  • Anda bisa langsung membuat lubang-lubang pada tanah yang akan ditanami durian musang king setelah membersihkan gula atau rumput liar. Silahkan buat lubang dengan jarak 25 cm antara satu dan lainnya agar nantinya tidak berebut nutrisi.
  • Setelah membuat lubang-lubang tanam, Anda perlu menyuburkan tanah terlebih dahulu dengan menggunakan pupuk kompos atau kandang sesuai keinginan masing-masing.
  • Setelah 3 hari berlangsung, Anda perlu memasukkan kembali tanah yang digali ke dalam lubang tanam dengan tujuan agar tanah menjadi gembur.

2. Persiapan Bibit

Persiapan Bibit

Untuk menyiapkan bibit durian musang king, Anda perlu melakukan beberapa langkah, yakni seperti yang ada di bawah ini:

  • Bibit tanaman durian musang king bisa dibeli secara langsung dari petani durian terpercaya, karena jika melakukan pembibitan sendiri maka membutuhkan waktu yang lama.
  • Silahkan pilih bibit durian yang sehat serta tidak jangkung, kemudian pastikan daunnya tidak rusak serta tidak terserang penyakit apapun.
  • Pilihlah bibit yang telah memasuki usia cukup dengan batang cukup besar, kurang lebih berukuran sekitar 15 cm.
  • Jika sudah memilih bibit yang sesuai dengan kriteria terbaik, Anda bisa langsung melakukan proses penanaman di lahan yang telah disiapkan sebelumnya.
  • Dalam proses pemindahan bibit ke lubang tanam, pastikan batang serta akar tidak rusak sama sekali sampai berhasil dipindahkan.
  • Silahkan buka polybag tempat bibit secara perlahan, kemudian ambil bibit durian musang king dan masukkan ke dalam lubang tanam.

3. Perawatan Durian Musang King

Perawatan Durian Musang King

Ketika menjalankan usaha durian musang king, maka Anda sangat perlu melakukan perawatan agar hasil panen yang didapatkan memuaskan. Bagaimana cara merawat tanaman ini? A

  • Silahkan menggunakan teknik penanaman dengan cara meninggikan tanah seperti metode yang sering digunakan oleh petani di kawasan pegunungan.
  • Jangan sampai lupa untuk melakukan pemupukan secara teratur, yakni dengan menggunakan pupuk kompos atau juga bisa pupuk NPK.
  • Apabila tanaman durian musang king diserang oleh hama ulat, maka hal yang perlu Anda lakukan adalah menyemprotnya dengan cairan pestisida.
  • Penyiangan juga perlu dilakukan meskipun durian musang king sudah tumbuh besar, agar gula atau tanaman liar tidak mencuri nutrisi yang seharusnya diserap oleh tanaman utama.

Usaha durian musang king bisa dibilang lama diprosesnya, tapi ketika sudah panen, jangan tanya lagi karena keuntungannya sangat memuaskan. Siapkan modal sekarang juga untuk memulai bisnis yang menguntungkan satu ini.

Bagikan Postingan: