Cara Membeli Spotify Premium dan Daftar Harganya

Cara Membeli Spotify Premium Dan Daftar Harganya

Cara Membeli Spotify Premium – Spotify premium merupakan layanan spotify berbayar yang memberikan berbagai keuntungan bagi para penggunanya salah satunya bebas streaming tanpa hambatan iklan.

Dengan kata lain seluruh fitur yang didapatkan pada spotify premium merupakan fitur-fitur yang tidak bisa diakses oleh para pengguna spotify gratis.

Lalu tahukah anda bagaimana cara membeli paket spotify premium? Simak artikel berikut ini untuk mengetahui langkah-langkah dan informasi penting lainnya.

Cara Membeli Spotify Premium

Jika anda berminat untuk berlangganan spotify premium, maka anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut untuk memulainya:

1. Buka aplikasi spotify melalui smartphone. Jika anda belum memiliki aplikasi spotify, maka anda perlu mendownloadnya terlebih dahulu melalui PlayStore/ AppStore.

2. Tekan menu “Premium” pada halaman utama spotify.

3. Kemudian pilih jenis paket yang ingin anda ambil.

4. Selanjutnya pilih metode pembayaran paket spotify premium yaitu Pulsa, DANA, OVO, e-wallet, dan sebagainya.

5. Lakukan pembayaran sesuai dengan nominal paket dan metode pembayaran yang ingin anda gunakan.

6. Tunggu transaksi selesai dan spotify premium sudah bisa digunakan untuk streaming dengan bebas dan nyaman.

Daftar Harga Paket Spotify Premium

Spotify menyediakan berbagai pilihan paket yang bisa diambil oleh penggunanya sesuai dengan kebutuhan. Berikut daftar paket spotify premium beserta harga dari masing-masing paketnya:

Paket Spotify Premium Mini

Paket ini berlaku untuk satu akun khusus untuk smartphone dengan harga Rp. 2.500/hari. 

Keuntungan yang diperoleh jika anda menggunakan paket ini adalah bebas streaming tanpa iklan, melakukan group session, serta mendownload 30 lagu untuk dapat didengarkan secara offline.

Paket Spotify Individual

Paket ini berlaku untuk satu akun setelah masa trial gratis spotify premium. Paket individual ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 54.990/bulan.

Adapun keuntungan yang didapatkan dari paket ini adalah bebas streaming tanpa iklan, group session, bebas download maksimal 10k lagu per perangkat di lima perangkat berbeda.

Paket Spotify Duo

Paket ini berlaku untuk dua akun setelah masa trial gratis spotify premium. Paket duo ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 71.490/bulan.

Adapun keuntungan yang didapatkan dari paket ini adalah bebas streaming tanpa iklan, group session, bebas download maksimal 10k lagu per perangkat di lima perangkat berbeda untuk dua orang dalam satu rumah.

Paket Spotify Family

Paket ini berlaku untuk 6 akun dalam satu rumah setelah masa trial spotify gratis. Paket family ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 86.900/bulan.

Adapun keuntungan yang didapatkan dari paket ini adalah bebas streaming tanpa iklan, group session, bebas download maksimal 10k lagu per perangkat di lima perangkat berbeda untuk maksimal 6 orang dalam satu rumah.

Metode Pembayaran Spotify Premium

Sejak beberapa tahun terakhir, spotify telah bekerjasama dengan berbagai platform pembayaran untuk memudahkan para penggunanya dalam berlangganan ke spotify premium.

Beberapa metode pembayaran yang bisa digunakan untuk berlangganan spotify premium adalah e-wallet, DANA, OVO, transfer bank, pulsa, dan GoPay. Namun perlu diketahui bahwa setiap negara memiliki metode pembayaran yang berbeda-beda.

Apakah Spotify Premium Bisa Diperpanjang Secara Otomatis?

Secara umum para pengguna spotify premium dapat bebas streaming selama masa aktif paket tersedia. 

Namun setelah masa aktif paket berakhir, spotify akan memberikan pilihan kepada penggunanya untuk memperpanjang atau berhenti berlangganan.

Maka dari itu spotify premium tidak bisa diperpanjang secara otomatis, melainkan harus dengan persetujuan penggunanya.

Apakah Spotify Premium Bisa Berhenti Secara Otomatis?

Saat masa aktif paket spotify premium berakhir dan anda tidak melakukan pembayaran sesuai dengan nominal paket yang berlaku, maka spotify akan secara otomatis mengalihkan kembali akun anda menjadi gratis.

Namun anda tidak perlu khawatir karena playlist musik yang telah anda buat sebelumnya tidak akan hilang, melainkan dapat didengarkan dengan iklan setiap dua menit sekali.

Cara Membatalkan Paket Spotify Premium

Saat anda memutuskan untuk berlangganan spotify premium, pihak spotify akan memberikan akses trial gratis selama satu bulan.

Setelah itu anda akan dikenai biaya streaming sesuai dengan pilihan paket yang anda ambil. Namun jika anda ingin membatalkan paket spotify premium di bulan selanjutnya, ada beberapa langkah yang bisa anda lakukan antara lain:

1 . Buka aplikasi spotify melalui smartphone anda.

2. Klik akun anda dan scroll ke bagian paket anda.

3. Kemudian klik “Your Plan” lalu scroll dan pilih “Change Plan”.

4. Selanjutnya klik “Batalkan Premium” dan akun anda secara otomatis akan dialihkan menjadi akun gratis kembali. 

Cara Refund Biaya Paket Spotify Premium

Jika anda sedang menjalani masa trial spotify premium dan ingin membatalkannya, spotify secara otomatis akan mengembalikan uang tersebut sesuai dengan nominal yang telah anda bayarkan sesuai melalui metode pembayaran yang anda pilih.

Misalnya anda berlangganan spotify premium dengan membayarkan uangnya menggunakan pulsa, maka secara otomatis pulsa tersebut akan kembali sesuai dengan nominal yang anda bayarkan.

Hal tersebut juga berlaku untuk seluruh metode pembayaran yang tersedia. Tujuannya agar para pengguna spotify tidak merasa dirugikan dan tetap bisa mengakses spotify premium kapan saja.

Keuntungan Berlangganan Spotify Premium

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, layanan spotify premium memiliki berbagai keuntungan yang tidak didapatkan oleh para pengguna gratis. Berikut beberapa keuntungan dari berlangganan spotify premium:

Bebas Streaming Tanpa Iklan

Keuntungan pertama dari spotify premium adalah bebas streaming apapun tanpa adanya gangguan iklan di tengah-tengah pemutaran setiap 2 menit sekali seperti yang terjadi di pengguna spotify gratis.

Bebas Memutar Musik Sesuai Urutan

Para pengguna spotify gratis seringkali mengeluh karena daftar putar yang acak. Para pengguna spotify gratis juga tidak bisa memilih secara langsung lagu mana saja yang ingin diputar.

Sedangkan para pengguna spotify premium bisa memutar lagu secara urut dan bebas memilih lagu apa saja yang ingin didengarkan. Selain itu pengguna spotify premium juga bebas melakukan playback kapan saja sesuai keinginannya.

Bebas Mendengarkan Lagu Tanpa Koneksi Internet

Spotify premium juga menyediakan fitur bebas mendengarkan lagu secara offline. Fitur ini tentunya sangat menguntungkan karena anda tetap bebas mendengarkan musik di daerah dengan koneksi internet buruk atau tanpa ada sinyal sama sekali.

Untuk menggunakan fitur ini, para pengguna terlebih dahulu perlu mendownload musik dan mengaktifkan mode offline sebelum mendengarkannya.

Tersedia Podcast Eksklusif

Akses para pengguna spotify gratis untuk streaming podcast sebenarnya dibatasi. Sedangkan para pengguna spotify premium bisa bebas mendengarkan konten-konten podcast eksklusif berbagai tema dari podcaster di seluruh dunia.

Sistem Pembayaran yang Mudah

Spotify telah bekerjasama dengan berbagai platform pembayaran sehingga memudahkan para penggunanya untuk melakukan transaksi pembayaran serta refund untuk pengguna yang ingin berhenti berlangganan.

Pilihan Paket yang Beragam

Keuntungan lain dari spotify premium adalah tersedianya berbagai pilihan paket yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan para pengguna. 

Adapun paket yang ditawarkan adalah paket mini, paket individu, paket duo, serta paket family yang bisa digunakan untuk maksimal 6 orang dalam satu rumah.

Harga Berlangganan yang Murah

Selain tersedianya berbagai pilihan paket sesuai kebutuhan, harga yang ditawarkan untuk berlangganan spotify sangat terjangkau yaitu mulai dari Rp. 2.500/hari hingga Rp. 86.900/perbulan.

Dengan harga tersebut pengguna bisa bebas menentukan perpanjang atau berhenti sewaktu-waktu serta setiap pengguna spotify premium sudah bisa bebas streaming musik dengan nyaman dan tanpa hambatan.

Bagikan Postingan: