Dalam memilih kemasan roti untuk bisnis bakery tidak boleh dilakukan secara asal-asalan. Terlebih lagi kemasan nantinya bukan hanya berfungsi sebagai tempat melindungi produk saja, tetapi juga dapat digunakan sebagai sarana untuk branding.
Sebab nantinya juga akan menentukan bagaimana daya pikat dari calon konsumen terhadap produk yang Anda miliki. Apabila packaging kurang tepat atau dibuat terkesan asal-asalan, ternyata dapat membuat konsumen tidak langsung meliriknya begitu saja.
Terlebih lagi apabila Anda mencari wadah untuk roti maka jangan sampai sembarangan dalam memilihnya. Ada banyak jenis wadah yang tersedia di pasaran dan biasanya dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing para konsumen.
Kenapa Kemasan Sangat Penting Untuk Bisnis Bakery
Keberadaan dari bisnis bakery memang semakin banyak bermunculan di Indonesia karena selalu banyak dicari oleh berbagai kalangan. Terlebih lagi tidak sedikit dari mereka mencari bakery untuk mendapatkan roti terbaik dengan jumlah banyak sekaligus.
Roti sendiri menjadi salah satu makanan yang paling banyak digemari oleh masyarakat dari berbagai kalangan. Mulai dari anak-anak, orang dewasa hingga lansia tentu tidak bisa menolak olahan yang terbuat dari bahan utama berupa tepung terigu ini.
Melihat jumlah peminat yang cukup banyak itulah mengakibatnya bisnis bakery semakin menjamur selama beberapa tahun terakhir. Nah, apabila Anda salah satu orang yang tertarik berjualan roti bakery, tentu ada banyak hal dimana harus diperhatikan dengan baik.
Selain memperhatikan pemilihan resep roti atau kue yang ingin dijual kepada masyarakat, Anda juga harus memperhatikan kemasan roti tersebut. Perlu diingat bahwa wadah atau packaging bukan hanya berfungsi sebagai wadah saja, tetapi juga sebagai identitas dari bisnis lho.
Di samping itu, dengan hadirnya packaging secara tidak langsung juga akan membangun kepercayaan dengan pihak konsumen. Sebab apabila produk didalamnya terlindungi secara optimal hingga sampai ke tangan konsumen, jelas akan membuat mereka merasa puas.
Bahkan tidak sedikit pula minat masyarakat dalam membeli roti tersebut dipengaruhi oleh pemilihan kemasannya. Inilah sebabnya, sebagai seorang pelaku usaha harus memperhatikan wadah untuk menaruh kue atau roti bakery nantinya.
Ada banyak pilihan wadah yang dapat digunakan sebagai wadah buat menaruh roti dan kue. Tentu saja, setiap jenis itulah mempunyai fungsi sekaligus kelebihan berbeda-beda.
Tips Pilih Kemasan Roti Untuk Bisnis Bakery
Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa kehadiran kemasan bakery itulah ternyata mempunyai peran yang sangat penting lho. Tidak hanya untuk melindungi produk tetapi juga dapat memberikan nilai lebih sekaligus memperkenalkan bisnis ke khalayak ramai.
Inilah mengapa sebaiknya jangan sembarangan dalam memilih wadah untuk produk roti bakery. Terdapat sejumlah tips yang harus diperhatikan oleh para pebisnis bakery dalam pemilihan packaging diantaranya adalah.
Langkah pertama dalam memilih kemasan adalah dengan melihat apakah telah memenuhi food grade ataukah tidak. Sebab apabila sudah memenuhi aturan food grade tentu sudah terjamin keamanannya digunakan sebagai wadah makanan.
Itu karena nantinya kemasan akan digunakan buat menaruh makanan didalamnya sehingga jangan asal-asalan dalam memilih. Bayangkan saja apabila pebisnis justru menggunakan produk berbahaya tentu akan membuat kue atau roti didalamnya bisa terkontaminasi.
Cek Kondisi Fisik
Jangan hanya karena kemasan roti yang menarik, Anda tidak mengecek bagaimanakah kondisi fisik dari wadah tersebut. Selai telah memenuhi food grade, Anda perlu mengecek bagaimanakah kondisi fisik dari kemasannya.
Silahkan cium aroma dari wadah tersebut, apakah memberikan kesan berupa zat kimia ataukah tidak. Jika ternyata tidak menimbulkan aroma kimia, maka sudah dapat dipastikan bahwa keberadaannya aman sebagai wadah pelindung.
Mempunyai Ketahanan yang Cukup Bagus
Tujuan dari penggunaan kemasan tentu adalah buat menjaga dan melindungi makanan di dalamnya. Inilah sebabnya sebagai konsumen, Anda perlu mempertimbangkan pemilihan wadah yang punya ketahanan cukup bagus.
Hal tersebut bukan tanpa alasan karena produk yang dijual berupa kue dan roti, dimana biasanya sangat rentan terkena jamur di saat tertentu. Inilah sebabnya, Anda perlu memilih kemasan dengan daya tahan cukup bagus.
Pilih Desain Kemasan Terbaik
Tidak hanya tips diatas saja, tetapi sebaiknya Anda juga harus mempertimbangkan pemilihan dari desain kemasan roti juga. Desain inilah sangat penting karena nantinya dapat menunjukkan identitas dari bisnis bakery.
Kami sarankan agar memilih kemasan sesuai dengan konsep bisnis bakery yang diusung serta mempunyai keunikan dibandingkan competitor. Semakin unik dan berbeda dibandingkan competitor, kelas akan membuat usaha dilirik oleh banyak orang.
Pilih Ukuran yang Tepat
Jangan lupa juga agar memilih kemasan yang sesuai dengan ukuran produk roti didalamnya juga. Hindari adanya ruang kosong pada kemasan untuk menghindari adanya kerusakan akibat kepenuhan isi didalamnya.
Apabila roti yang dijual mempunyai ukuran kecil, maka sebaiknya harus memilih ukuran kemasan tidak terlalu besar. Sehingga penampilannya juga akan selaras dengan produk didalamnya.
Jenis-jenis Kemasan Roti Untuk Bisnis Bakery
Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa terdapat banyak pilihan kemasan yang dapat dipilih buat usaha bakery Anda. Sangat penting bagi pebisnis agar mengetahui jenis-jenisnya terlebih dahulu sebelum memutuskan buat membangun usaha.
Terlebih lagi nantinya kemasan yang dipilih juga akan berpengaruh besar terhadap identitas dari usaha. Berikut ini macam-macam roti kemasan yang dapat Anda pilih:
Paper Bag
Rekomendasi pertama adalah kantong paper bag ini yang bayak dipilih oleh sebagian besar pelaku usaha. Kendati terbuat dari material kertas, tetapi jangan khawatir karena jenis tersebut terbebas dari bahan kimia ataupun logam berbahaya.
Biasanya keberadaan kemasan ini sering digunakan buat mengemas produk berukuran sedang serta dijual secara satuan. Dengan menggunakannya itulah maka akan membuat tampilan roti semakin terlihat menarik serta memberikan nilai lebih lho.
Plastik OPP
Berikutnya adalah kemasan plastik roti OPP ini dimana juga sudah banyak digunakan sebagai pembungkus roti bakeri. Setiap bakery pastinya akan menggunakan kemasan tersebut dan dilengkapi dengan desain brand toko yang dimilikinya.
Selain dapat mempercantik dan melindungi produk didalamnya, kemasan satu inipun juga akan berikan kemudahan bagi konsumen buat mengingat-ingat brand yang Anda miliki.
Box Window
Apabila Anda ingin menghadirkan kemasan dengan nuansa elegan dan eksklusif, maka Box Window dapat jadi pilihan terbaik. Sebab jenis wadah inilah mempunyai bagian transparan dimana akan menunjukkan isi dari produk.
Biasanya sering digunakan untuk roti ataupun kue basah sehingga akan membuat produk yang ada didalamnya tetap terlindungi dengan optimal.
Toples Bening
Jangan lewatkan juga! para pelaku usaha bakery juga harus mempunyai wadah berupa toples bening yang dapat digunakan sebagai wadah kue kering nantinya. Kemasan inilah sangat menarik karena nantinya akan memperlihatkan semua produk didalamnya.
Dalam menjalankan usaha bakery, tentu ada banyak hal yang harus diperhatikan dengan baik termasuk keberadaan dari kemasan. Pastikan memilih kemasan roti untuk bisnis bakery yang tepat dan sesuai dengan isi produk didalamnya.