12 Ide Usaha Modal Kecil dengan Untung Besar (Menjanjikan)

Tak sedikit dari beberapa orang yang ingin tahu apa saja ide usaha modal kecil yang memiliki peluang untung cukup menjanjikan. Sebab, tidak semua jenis usaha dengan modal kecil dapat mendatangkan keuntungan yang sesuai rencana dan keinginan para pelaku usaha.

Namun, sebelum memilih salah satu ide usaha tersebut, Anda perlu memperhatikan kondisi pasar dan kompetitor terlebih dahulu. Dengan begitu, usaha bisa dijalankan secara lebih mudah dan lancar. Setelah mengenal kondisi pasar dan kompetitor dengan baik, pilih salah satu ide usaha berikut ini!

12 Contoh Usaha Modal Kecil yang Potensial

Umumnya, jenis usaha dengan modal kecil yang potensial seperti ini akan memiliki jumlah permintaan yang tinggi dari para konsumennya. Selain itu, tak sedikit juga dari beberapa jenis usaha ini yang jumlah pesaingnya cukup sedikit. Maka dari itu, usaha tersebut dapat lebih menonjol dan menguasai pasar.

Salah satu langkah yang harus dilakukan sebelum memulai suatu usaha adalah memilih jenis usaha yang paling sesuai minat dan memiliki peluang sukses cukup besar. Dalam hal ini, beberapa ide usaha yang modalnya kecil ini dapat mendatangkan untung yang banyak bagi para pelaku usahanya, yaitu:

1. Frozen Food

Frozen Food

Contoh usaha modal kecil yang paling sering dipilih oleh banyak orang saat ini adalah bisnis frozen food. Sebab, untuk memulai jenis usaha ini Anda tidak membutuhkan modal yang terlalu banyak dan jumlah permintaannya pun cenderung besar karena makanan praktis ini juga memiliki rasa yang lezat.

Mulai dari nugget, sosis, kentang goreng, hingga beberapa jenis frozen food lainnya bisa menjadi pilihan bagi orang-orang yang ingin memulai bisnis ini. Nantinya, Anda tidak perlu menyewa toko maupun ruangan lainnya karena usaha ini bisa langsung dilakukan dari rumah.

2. Air Galon dan LPG

Air Galon Dan Lpg

Kedua produk ini sudah menjadi kebutuhan primer bagi semua orang, sehingga Anda bisa memanfaatkan kondisi tersebut dengan membangun bisnis air galon dan LPG di rumah. Meski modal yang harus disiapkan untuk memulai bisnis ini cenderung kecil, tapi keuntungannya tergolong besar.

3. Cloud Kitchen

Cloud Kitchen

Mungkin Anda masih merasa asing dengan jenis usaha yang satu ini. Ya, cloud kitchen termasuk jenis usaha yang masih baru dan hal ini membuat jumlah pesaingnya tergolong masih sedikit. Cloud kitchen dapat membantu orang-orang yang sedang mencari dapur umum untuk melakukan kebutuhannya.

Jenis usaha ini menawarkan ruangan khusus yakni dapur untuk membuat maupun menyajikan berbagai makanan yang kemudian bisa dijual. Untuk membuat bisnis ini sukses, Anda perlu memaksimalkan waktu dan kualitas ruangan yang sesuai dengan keinginan para konsumen.

4. Kursus Online

Kursus Online

Bagi orang-orang yang memiliki keterampilan khusus dan ingin mengajarkan banyak orang untuk mempelajari tentang keterampilan tersebut, mereka bisa memulai ide usaha yang satu ini. Untuk memulai jenis usaha ini, Anda tidak membutuhkan modal yang besar.

Sebab, proses pembelajaran akan dilakukan secara online dan tidak bertemu di suatu tempat tertentu. Jadi, modal yang harus disiapkan hanyalah smartphone, laptop, jaringan internet, dan aplikasi yang bisa digunakan untuk membagikan materi kursus tersebut.

5. Financial Planner

Financial Planner

Seiring berjalannya waktu, orang-orang semakin sadar betapa pentingnya merencanakan finansial untuk masa depannya. Maka dari itu, jasa financial planner sering dicari oleh banyak orang. Nantinya, financial planner akan memberikan saran agar orang-orang bisa lebih mudah mengelola keuangannya.

6. Dropship

Dropship

Jika membahas tentang contoh usaha modal kecil untung besar, maka kita tidak boleh melewatkan jenis usaha yang satu ini. Ya, salah satu alasan mengapa bisnis dropship semakin diminati oleh banyak orang adalah karena usaha ini dapat mendatangkan untung yang besar, meski modalnya kecil.

Dengan memulai usaha ini, Anda tidak perlu menyetok barang apapun, karena Anda bisa langsung menjual produk dari pihak penjualnya langsung. Jadi, Anda hanya perlu membantu penjual asli untuk menjual produk-produknya secara lebih luas lagi.

7. Minuman Kekinian

Minuman Kekinian

Mulai dari minuman boba, teh tarik, minuman rasa buah-buahan, dan aneka kopi yang lezat bisa dikatakan sebagai minuman kekinian yang jumlah permintaannya terus meningkat. Maka dari itu, salah satu usaha dengan modal kecil yang patut dicoba oleh banyak orang adalah bisnis minuman kekinian.

8. Katering

Katering

Untuk jenis usaha ini bisa dipilih dan dilakukan oleh para ibu rumah tangga yang ingin mendapat penghasilan tambahan. Agar usaha tersebut mendapat banyak perhatian dari para konsumen, Anda harus mengutamakan kebersihan dan kesehatan makanan yang disajikan.

Sebab, bisnis katering selalu berkaitan dengan makanan yang akan dimakan oleh para konsumen. Jadi, agar para konsumen tidak beralih ke usaha pesaing yang lebih menarik perhatian, Anda harus selalu mengutamakan kebersihan dan kesehatan makanannya.

9. Jahit Pakaian

Jahit Pakaian

Beberapa jenis modal yang harus disiapkan untuk memulai contoh usaha ini adalah mesin jahit, jarum, benang, meteran, dan berbagai perlengkapan jahit lainnya. Bahkan, Anda tidak perlu menyiapkan mesin jahit yang terlalu bagus. Hal terpenting, mesin jahit tersebut bisa berfungsi dengan baik.

10. Laundry

Laundry

Saat ini orang-orang lebih suka menghabiskan waktu di luar rumah untuk bekerja, sekolah, maupun sekedar berkumpul bersama teman-temannya. Maka dari itu, bisnis laundry semakin marak bermunculan di seluruh wilayah Indonesia untuk membantu orang-orang yang dipenuhi kesibukan.

Untuk membuat usaha Anda lebih unggul dibanding usaha laundry lainnya, Anda dapat memberikan layanan yang tidak bisa diberikan oleh para pesaing. Dengan begitu, para konsumen bisa lebih tertarik untuk menggunakan jasa dari usaha yang telah dibangun tersebut.

11. Cuci Motor dan Mobil

Cuci Motor Dan Mobil

Jika jenis usaha yang sebelumnya dapat membantu orang-orang untuk mencuci dan menyetrika setiap pakaiannya, sedangkan jenis usaha ini dapat membantu orang-orang untuk mencuci motor dan mobil yang sering dipakainya dalam kesehariannya.

Modal yang harus disiapkan untuk memulai usaha cuci motor dan mobil cenderung sedikit, karena modal yang perlu disiapkan hanya ruang yang cukup luas untuk parkir dan peralatan cuci motor serta mobil yang lengkap. Nantinya, Anda bisa mengutamakan kualitas, kebersihan, dan harga yang terbaik.

12. Fotokopi, Print, dan Jasa Ketik

Fotokopi, Print, Dan Jasa Ketik

Contoh usaha modal kecil yang terakhir namun tidak kalah menjanjikan adalah bisnis fotokopi, print, dan jasa ketik dokumen-dokumen tertentu. Umumnya, jenis usaha ini akan dibutuhkan oleh banyak orang ketika mereka harus membuat dan mencetak dokumen untuk kebutuhannya masing-masing.

Maka dari itu, tidak mengherankan jika jenis usaha ini sering dibangun di sekitar sekolahan, universitas, maupun perkantoran. Selain itu, jasa ketik yang ditawarkan di sini juga dapat membantu para pelajar yang belum memiliki laptop maupun komputer di rumahnya.

Penutup

Dengan banyaknya ide usaha modal kecil yang ada di Indonesia, orang-orang jadi lebih mudah untuk memilih salah satu di antaranya. Pastikan untuk selalu memperhitungkan peluang kesuksesan dari usaha tersebut, sehingga keuntungan yang besar bisa lebih mudah untuk didapatkan.

Bagikan Postingan: