Modal Ternak Ayam Petelur dan Keuntungan Nya

Ayam Petelur

Usaha ternak ayam petelur masih menjadi usaha yang banyak digemari oleh masyarakat. Hal ini karena melihat proses budidiaya yang tergolong mudah dan juga keuntungan yang di dapat cukup besar.

Oleh karena itu, jika Anda ingin memulai usaha ternak ayam petelur. Anda perlu untuk melihat jumlah modal yang dibutuhkan.

Modal usaha ternak ayam petelur adalah Rp. 23.750.000, jumlah modal tersebut terbagi atas modal awal senilai Rp. 19.650.000 serta modal bulanannya sebesar Rp. 4.100.000

Anda bisa melihat lebih terperinci mengenai modal usaha ternak ayam petelur, pada artikel di bawah ini.

Modal Awal Usaha Ternak Ayam Petelur

Berikut ini adalah modal awal yang Anda butuhkan, untuk memulai usaha ternak ayam petelur yaitu :

BarangHarga
Biaya pembuatan kandangRp. 10.000.000
Tempat minum ayamRp. 300.000
Pembelian ayam siap telurRp. 6.500.000
Tray telurRp. 500.000
PeneranganRp. 200.000
Peningkatan daya listrikRp. 300.000
Tempat ransum ayamRp. 400.000
Tempat suplemen ayamRp. 300.000
Tempat bertelurRp. 500.000
TimbanganRp. 350.000
Biaya tambahan lainRp. 300.000

Sehingga dapat disimpulkan, untuk total kese/luruhan modal awal yang diperlukan dalam memulai usaha ternak ayam petelur adalah Rp. 19.650.000

Modal Bulanan Usaha Ternak Ayam Petelur

Berikut ini adalah modal bulanan yang diperlukan, dalam menjalankan bisnis ternak ayam petelur yaitu :

BarangHarga
Biaya pakanRp. 2.000.000
Vaksin ayamRp. 1.000.000
ObatRp. 200.000
ListrikRp. 300.000
AirRp. 300.000
Biaya tambahan lainnyaRp. 300.000

Sehingga dapat disimpulkan, untuk jumlah modal bulanan yang Anda perlukan dalam melakukan bisnis ternak ayam petelur yaitu Rp. 4.100.000

Peluang Bisnis Ternak Ayam Petelur

Cara Menghitung Keuntungan Per Bulan Bisnis Ternak Ayam Petelur

Bisnis ternak ayam petelur masih menjadi salah satu jenis usaha, yang digemari oleh kebanyakan masyarakat Indonesia. Hal ini karena biaya yang tergolong murah, dan hasil yang diperoleh cukup banyak.

Meski begitu, dalam menjalankan usaha ternak ayam petelur tetap harus melihat harga telur dipasaran tiap harinya. Tidak jarang jika harga telur anjlok, Anda bisa mendapatkan kerugian alih-alih keuntungan.

Namun bagi Anda yang hendak menjalankan bisnis ternak ayam petelur ini, kami telah menyediakan informasi lengkap seputar perhitungan pendapatan Anda. Maka dari itu, silahkan untuk melihat pada estimasi perhitungan pendapatan pada saat menjalankan usaha ternak ayam petelur di bawah ini :

RincianJumlah
Jumlah Pendapatan Telur Per Hari20 kg
Harga Telur Per KgRp. 28.000

Jumlah Pendapatan Ternak Ayam Petelur Per Hari

20 kg x Rp. 28.000  = Rp. 560.000

Jumlah Pendapatan Ternak Ayam Petelur Per Bulan

Rp. 560.000 x 30 Hari = Rp. 16.800.000

Perhitungan Keuntungan Bersih Per Bulan Bisnis Ternak Ayam Petelur

Sebagai salah satu bisnis yang menggunakan sejumlah modal untuk memulainya, pasti keuntungan yang Anda peroleh juga harus dikurangi sejumlah modal yang Anda keluarkan. Jumlah  keuntungan yang dikurangi oleh modal usaha tersebut dinamakan sebagai keuntungan bersih per bulan.

Sedangakan cara untuk menemukan jumlah keuntungan bersih per bulannya, Anda bisa menggunakan cara berikut ini = Jumlah keuntungan kotor per bulan – modal bulanan. Sehingga sesuai dengan rumus tersebut, Anda melakukan perhitungan keuntungan bersih per bulannya seperti berikut ini :

RincianJumlah
Jumlah Keuntungan Kotor Per BulanRp. 16.800.000
Jumlah Modal BulananRp. 4.100.000

Jumlah Pendapatan Bersih Per Bulan

Rp. 16.800.000 – Rp. 4.100.000 = Rp. 12.700.000

Cara Menghitung Balik Modal Bisnis Ternak Ayam Petelur

Jumlah modal usaha adalah penjumlahan antara modal awal dengan modal bulanan. Sedangkan untuk mendapatkan perolehan balik modal usaha ternak ayam petelur, Anda bisa menggunakan cara di bawah ini :

Kapan balik modal = Jumlah menghitung modal usaha awal – Jumlah pendapatan bersih per bulan

Jumlah perolehan balik modal akan berkaitan erat dengan jumlah pendapatan Anda tiap harinya. Maka dari itu, untuk melakukan perhitungan balik modal bisnis ternak ayam petelur  ini akan menggunakan jumlah pendapatan telur sebanyak 20 kg per harinya.

Sehingga sesuai dengan rumus diatas, perolehan balik modal bisnis ternak ayam petelur dapat Anda lihat sesuai dengan perincian di bawah ini :

RincianJumlah
Jumlah Modal Awal UsahaRp. 19.650.000
Jumlah Pendapatan Bersih Per BulanRp. 12.700.000

Jumlah Perhitungan Balik Modal Usaha Ternak Ayam Petelur

Rp. 19.650.000 : Rp. 12.700.000 = 1,54 Bulan

Jadi proses balik modal usaha ternak ayam, bisa Anda dapatkan dalam

1,54 Bulan x 30 Hari = 46 Hari
Bagikan Postingan: