Contoh Proposal Usaha Pakaian (Download DOC / PDF)

Proposal Usaha Pakaian – Pakaian merupakan salah satu kebutuhan primer setiap orang mulai dari anak-anak, wanita, dan perempuan dari berbagai kalangan usia. Oleh karena itu eksistensi bisnis pakaian tidak pernah surut, bahkan setiap tahun permintaannya justru mengalami peningkatan.

Usaha pakaian juga bisa dilakukan dengan berbagai bentuk mulai dari membuka toko offline di rumah, pusat pertokoan,mall, maupun berjualan pakaian secara online. Untuk membuka usaha pakaian tentu dibutuhkan modal yang tidak sedikit.

Maka dari itu sebagai alternatif anda bisa mengajukan proposal usaha untuk membantu meringankan pendanaan anda. Berikut ini contoh proposal usaha yang bisa anda terapkan untuk bisnis pakaian anda.

Download Proposal Pakaian

Proposal Usaha Pakaian

(Download PDF) (Download DOC)


Proposal Usaha Berlian Fashion

BAB 1: Pendahuluan

Latar Belakang

Pakaian kini tak hanya menjadi kebutuhan pokok manusia, melainkan telah menjadi bagian dari fashion yang setiap tahun mengalami perubahan. Hal inilah yang mendasari banyaknya usaha pakaian yang berdiri di Indonesia dengan ciri khasnya masing-masing.

Berlian Fashion adalah salah satu dari sekian banyak toko pakaian yang menyediakan pakaian untuk semua usia. Ciri khas yang menonjol dari kami adalah penggunaan kain-kain etnik yang dipadukan dengan desain modern sehingga bisa dipakai dalam  berbagai kesempatan. 

Selain itu Berlian Fashion juga membatasi produksi pakaian di setiap modelnya agar setiap konsumen agar konsumen merasakan kesan eksklusif saat memakainya.

Dengan bantuan teknologi yang ada Berlian mampu memasarkan seluruh produk pakaiannya ke seluruh Indonesia.

Konsep Usaha

Berlian Fashion didirikan dengan konsep toko pakaian yang modern namun tetap memiliki unsur tradisional, dimana seluruh pakaian yang diproduksi selalu dikombinasikan dengan kain etnik berkualitas yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

Seluruh pakaian produksi kami diperuntukkan untuk laki-laki dan perempuan mulai usia 6-45 tahun. Pusat produksi dan toko utama kami berada di Semarang. 

Namin kami juga membuka toko online di berbagai marketplace mulai dari Tokopedia, Shopee, Lazada, dan Blibli untuk melayani permintaan pakaian masyarakat.

Visi Misi

Visi : Menjadi brand fashion terkemuka yang membawa kain etnik asli Indonesia sehingga dapat memberikan kebanggaan bagi seluruh masyarakat yang memakainya.

Misi : 

  • Selalu menyediakan pakaian dengan bahan-bahan berkualitas dan fashionable dengan harga yang kompetitif di pasaran.
  • Menciptakan lingkungan kerja yang nyaman bagi seluruh karyawan sehingga dapat memproduksi pakaian terbaik untuk konsumen.
  • Terus melakukan berbagai inovasi model pakaian yang disesuaikan dengan tren pakaian terbaru setiap tahunnya.
  • Mendistribusikan secara langsung seluruh pakaian ke tangan konsumen sebagai bentuk pelayanan terbaik bagi konsumen.

BAB 2: Analisa SWOT

Strength: 

Berlian Fashion memiliki jaringan distribusi yang kuat dan luas karena telah berdiri lebih dari 5 tahun. Selain itu model baju Berlian yang kekinian dan punya ciri khas khusus membuat banyak orang dari berbagai kalangan menjadi langganan kami.

Weakness: 

Adanya keterbatasan suplai kain etnik dengan motif berbeda-beda dari seluruh daerah. Selain itu harga bahan baku yang cukup mahal membuat nilai jual dari pakaian menjadi lebih tinggi dibandingkan dengan pakaian sejenis di pasaran.

Opportunity: 

Adanya tren baru berupa pakaian dengan ciri khas tertentu sangat membantu Berlian dalam mendapatkan pasar yang lebih luas. 

Apalagi saat ini belum terlalu banyak pesaing yang menggunakan konsep serupa sehingga peluang untuk mengembangkan bisnis ini masih terbuka lebar.

Threat: 

Produk-produk pakaian impor terus menjamur dengan harga yang sangat terjangkau  dan kenaikan bahan baku membuat nilai profit dari produk Berlian menjadi turun.

BAB 3: Rencana Usaha

Nama usaha:

Nama usaha dari usaha pakaian kami adalah “Berlian Fashion”. Dengan adanya nama ini kami berharap agar seluruh pakaian yang kami produksi dapat terus bersinar seperti berlian dalam artian selalu menjadi pilihan setiap orang.

Produk yang dihasilkan:

Secara umum produk yang dihasilkan oleh Berlian Fashion terdiri dari baju, celana, dan dress yang diperuntukkan untuk usia 6-45 tahun dengan beberapa variasi ukuran sehingga dapat disesuaikan dengan bentuk badan setiap orang.

Rincian harga:

Berikut daftar rincian harga dari Berlian Fashion:

  • Dress Anak : Rp. 200.000
  • Dress Remaja : Rp. 250.000
  • Dress Wanita : Rp. 300.000 
  • Celana Anak : Rp. 175.000
  • Celana Remaja : Rp. 225.000
  • Celana Dewasa : Rp. 275.000
  • Baju Anak : Rp. 150.000
  • Baju Remaja : Rp. 200.000
  • Baju Dewasa : Rp. 250.000

Keterangan : harga diatas merupakan harga rata-rata pakaian berdasarkan jenisnya, harga bisa berubah tergantung pada model dan jenis bahan yang digunakan.

Target market: 

Target market kami adalah seluruh masyarakat dari usia 6-45 tahun yang tinggal di perkotaan dengan rata-rata penghasilan bulanan mencapai Rp. 15.000.000.

Strategi pemasaran:

Strategi pemasaran dari Berlian Fashion terbagi menjadi dua pokok yaitu pemasaran offline dan pemasaran online. Untuk pemasaran offline kami menawarkan produk-produk berlian kepada komunitas sosialita, pejabat daerah, dan beberapa perusahaan besar.

Sedangkan untuk pemasaran online kami menggunakan media sosial sebagai sarana untuk memperlihatkan produk dengan mengunggah konten-konten yang menarik setiap harinya. Pada beberapa kesempatan kami juga memberikan diskon agar konsumen tertarik dengan Berlian Fashion.

Tidak hanya itu untuk memperluas jangkauan pemasaran Berlian Fashion juga menggunakan jasa Google Ads dan Instagram Ads agar produk dari kami bisa dikenal oleh masyarakat dari seluruh Indonesia.

Sistem usaha:

Sistem usaha dari Berlian Fashion adalah pemasaran secara langsung dimana kami mendirikan pusat produksi di Semarang. Untuk melayani permintaan yang semakin meningkat kami juga membuka toko online untuk memastikan seluruh konsumen mendapatkan produk asli kami.

Sistem pembagian hasil:

Saat ini kami sedang berupaya untuk meningkatkan jumlah produksi dengan memperluas lokasi usaha. Maka dari itu kami membuka kesempatan bagi anda yang ingin bekerjasama dengan Berlian Fashion melalui investasi sebesar 40% atau senilai Rp. 75.000.000.

Kerjasama ini akan berlangsung selama 3 tahun dan investasi akan dikembalikan ketika masa kerjasama telah berakhir. Adapun keuntungan dari investasi ini akan dihitung berdasarkan keuntungan bersih setiap bulannya.

BAB 4: Analisa Keuangan

1 . Modal 

Kebutuhan Perlengkapan

KeteranganHarga
Mesin JahitRp. 25.000.000
Mesin ObrasRp. 15.000.000
Mesin PotongRp. 8.000.000
Meja PotongRp. 3.500.000
Perlengkapan JahitRp. 5.000.000
Pengadaan BajuRp. 15.000.000
Etalase PakaianRp. 2.500.000
ManekinRp. 2.500.000
Gantungan BajuRp. 1.500.000
KomputerRp. 3.500.000
PrinterRp. 1.250.000

Sewa Tempat

KeteranganHarga
Biaya Sewa TahunanRp. 25.000.000
Renovasi TempatRp. 50.000.000

Gaji Karyawan

KeteranganHarga
15 Karyawan ProduksiRp. 37.500.000
5 Karyawan PackingRp. 11.500.000
5 Karyawan TokoRp. 13.500.000
Admin OnlineRp. 3.500.000
Staf KeuanganRp. 6.500.000
KasirRp. 3.000.000
5 Karyawan KebersihanRp. 10.000.000

Biaya Operasional

KeteranganHarga
ListrikRp. 2.500.000
InternetRp. 500.000
Belanja Bahan BakuRp. 25.000.000

Biaya Promosi

KeteranganHarga
Google AdsRp. 1.000.000
Instagram AdaRp. 1.000.000

2. Harga Pokok Produksi

KeteranganHPPHarga JualKeutungan
Dress AnakRp. 100.000Rp. 200.000Rp. 100.000
Dress RemajaRp. 150.000Rp. 250.000Rp. 100.000
Dress WanitaRp. 200.000Rp. 300.000Rp. 200.000
Celana AnakRp. 100.000Rp. 175.000Rp. 75.000
Celana RemajaRp. 125.000Rp. 225.000Rp. 100.000
Celana DewasaRp. 175.000Rp. 275.000Rp. 100.000
Baju AnakRp. 75.000Rp. 150.000Rp. 75.000
Baju RemajaRp. 100.000Rp. 200.000Rp. 100.000
Baju DewasaRp. 150.000Rp. 250.000Rp. 100.000

3. Perkiraan Keuntungan

Nama ProdukTarget Penjualan PerhariKeuntungan Kotor Per Hari
Dress Anak10 pcsRp. 1.000.000
Dress Remaja10 pcsRp. 1.000.000
Dress Wanita10 pcsRp. 2.000.000
Celana Anak10 pcsRp. 750.000
Celana Remaja10 pcsRp. 1.000.000
Celana Dewasa10 pcsRp. 1.000.000
Baju Anak10 pcsRp. 750.000
Baju Remaja10 pcsRp. 1.000.000
Baju Dewasa10 pcsRp. 1.000.000
Total90 pcsRp. 9.500.000

4. Estimasi Balik Modal

KeteranganTotal
Keuntungan Kotor BulananRp. 285.000.000
Biaya Operasional BulananRp. 115.500.000
Keuntungan Bersih BulananRp. 169.500.000

BAB 5: Penutup

Berlian Fashion merupakan salah satu peluang usaha yang sangat menjanjikan. Dengan keunikan yang dimiliki serta pasar fashion yang terus mengalami pertumbuhan setiap tahunnya membuat usaha ini bisa berkembang lebih pesat.

Model pakaian yang selalu trendy dan ornamen khas Indonesia yang ditonjolkan pada setiap pakaian merupakan ciri khas dari Berlian Fashion. Selain itu harganya yang kompetitif di pasaran membuat banyak orang bisa menjangkau produk pakaian ini.

Melalui proposal usaha ini kami berharap agar kerjasama ini bisa berlangsung sehingga produksi pakaian Berlian Fashion meningkat dan dapat memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak.

Bagikan Postingan: