Modal Usaha Hotel Kapsul, Resort, dan Bintang 4

modal usaha hotel

Modal Usaha Hotel – Bisnis persewaan hotel akhir-akhir ini mulai banyak digandrungi di kalangan para pengusaha. Sejak terjadinya kasus pandemi Covid-19 yang membuat banyak sektor industri menjadi lesu. Salah satunya juga di bisnis perhotelan.

Tapi kini perlahan mulai naik dengan adanya tren staycation atau berlibur di kota sendiri dengan menyewa penginapan di hotel untuk menghilangkan kepenatan.

Mungkin kamu salah satu pengusaha yang melirik potensi tersebut dan berencana ingin memulai menjalani bisnis persewaan hotel tapi masih bingung dengan modal yang harus dikeluarkan untuk memulainya.

Untuk bisa memulai bisnis hotel berapa sih modal yang diperlukan? Langsung saja kita simak rincian penjelasan tentang kebutuhan modal yang harus dikeluarkan untuk memulai bisnis persewaan hotel.

Modal Usaha Hotel Kapsul

modal usaha hotel kapsul

Dari sekian banyak jenis hotel, hotel kapsul layak untuk kamu perhitungkan apabila modalmu tidak terlalu banyak. Sebab modal berbisnis hotel kapsul tidak sebesar hotel-hotel lainnya.

Sebelum memulai bisnis hotel kapsul, kamu harus memahami terlebih dahulu apa saja barang-barang yang dibutuhkan sekaligus berapa besaran modal yang harus dikeluarkan.

Berikut ini adalah estimasi rincian modal yang harus kamu keluarkan untuk memulai bisnis hotel kapsul:

FasilitasModal
Lahan lokasiRp. 600.000.000
KapsulRp. 450.000.000
Peralatan rumah tanggaRp. 20.000.000
ACRp. 30.000.000
Perlengkapan tempat tidurRp. 30.000.000
Perlengkapan elektronikRp. 25.000.000
ListrikRp. 200.000

Dari tabel estimasi rincian biaya yang dibutuhkan untuk memulai bisnis hotel kapsul tidak selalu sama dalam patokan harga pastinya. Hal tersebut dipengaruhi oleh beberapa hal:

  • Harga tanah = tiap daerah memiliki perbedaan harga. Lokasi kota dengan desa memiliki perbedaan. Lokasi strategis dan tidak juga memberikan dampak perbedaan harga.
  • Harga Peralatan rumah tangga = ini disesuaikan dengan kebutuhan peralatan yang akan kamu siapkan. Kurang lebih kamu harus mempersiapkan dana seperti pada tabel.
  • Kapsul = besaran biaya membeli kapsul ini bisa disesuaikan dengan berapa banyak kapsul yang akan kamu beli. Harganya bisa berubah sesuai kebutuhanmu.
  • AC = biayanya bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan merk AC yang kamu beli.
  • Listrik = besaran biaya listrik bisa kamu sesuaikan dengan jumlah watt yang akan kamu butuhkan untuk hotel kapsulmu.
  • Perlengkapan elektronik = bisa kamu sesuaikan sesuai kebutuhanmu. Range harganya bisa berubah sesuai dengan spesifikasi dan merk barang elektronik yang kamu beli.

Modal Usaha Resort Hotel

modal usaha resort hotel

Resort hotel umumnya berada di daerah yang berdekatan dengan tempat wisata. Biasanya berlokasi di pulau-pulau yang masih sepi dan tenang.

Ketika kamu ingin memulai bisnis resort hotel, kamu harus memahami terlebih dahulu lokasi mana yang akan kamu tempati dan berapa besar modal yang harus kamu keluarkan untuk membeli atau menyewa tempat tersebut.

Selain itu, resort kebanyakan memiliki desain hunian yang tematik dan memiliki keunikan tersendiri. Oleh sebab itu kamu juga harus memikirkan berapa besar biaya yang harus kamu keluarkan untuk menyewa seorang arsitek untuk membuat desain yang menarik pada resortmu.

Tak kalah pentingnya kamu juga harus memperhatikan berapa jumlah kamar yang ingin kamu bangu, jumlah AC, listrik yang dikeluarkan juga untuk perlengkapan lainnya. Sebab itu semua akan berpengaruh kepada modal yang harus kamu keluarkan.

Memang tidak mudah untuk memulai bisnis hotel. Harus memerlukan bisnis plan yang matang dan juga persiapan modal yang besar. Sebab biaya operasional yang dibutuhkan untuk bisnis hotel lumayan besar.

Untuk lebih jelasnya terkait perhitungan estimasi modal yang harus dikeluarkan untuk memulai bisnis resort hotel akan dirinci dalam tabel di bawah ini:

FasilitasModal
Lahan lokasiRp. 6000.000.000
MaterialRp. 450.000.000
Peralatan rumah tanggaRp. 100.000.000
ACRp. 150.000.000
Perlengkapan tempat tidurRp. 150.000.000
Perlengkapan elektronikRp. 205.000.000
ListrikRp. 20.00.000

Estimasi modal untuk memulai usaha resort hotel berdasarkan tabel di atas bisa berbeda. Hal tersebut dipengaruhi oleh banyak faktor terkait, antara lain:

  • Luas lahan = harga lahan bisa jadi lebih murah atau mahal itu semua disesuaikan dengan berapa luas lahan yang hendak kamu beli dan seberapa strategis lokasi lahan tersebut.
  • Lokasi lahan = lokasi lahan ini memberikan pengaruh pada besaran harga lahan. Semakin strategis dan terkenal lokasi lahan tersebut, maka akan semakin mahal pula modal yang dikeluarkan untuk membeli lahan tersebut. Begitu juga sebaliknya.
  • Banyaknya material yang dibutuhkan = banyak sedikitnya jumlah material yang digunakan juga akan berpengaruh pada besar kecilnya modal yang harus dikeluarkan untuk membeli material. Selain itu juga jenis dan spesifikasi material juga turut memberikan pengaruh perbedaan harga.
  • Besaran kapasitas listrik = disesuaikan dengan kapasitas listrik yang akan kamu gunakan.
  • Ada tambahan beberapa modal operasional = kamu juga harus mempersiapkan modal untuk mendukung biaya operasional.
  • Perlengkapan elektronik = disesuaikan dengan jumlah, spesifikasi dan merk perlengkapan elektronik yang akan kamu beli.
  • AC = disesuaikan dengan jumlah, spesifikasi dan merk AC yang akan kamu gunakan.
  • Bangunan tambahan = apabila kamu ingin menambah bangunan seperti taman dan lainnya, kamu juga harus mempersiapkan modal yang lebih.

Modal untuk Investasi Hotel Bintang 4

modal investasi hotel bintang 4

Apabila kamu ingin berinvestasi pada hotel berbintang 4, maka kamu juga harus paham dan mengerti terlebih dahulu tentang seluk beluk bisnis hotel.

Menurut keterangan salah satu Chief Operator Officer MNC Group, Satria Wei menjelaskan bahwa bisnis hotel itu bukan perkara yang mudah. Bisnis hotel bergantung pada man power dan lokasi dimana hotel itu dibangun.

Adapun untuk nilai investasi yang dibutuhkan menurut penjelasan Satria Wei, hal tersebut cukup relatif. Kembali lagi dimana letak hotel yang akan kamu investasi. Semakin strategis dan terkenal juga akan semakin fantastis nilai investasinya.

Sebagai gambaran saja, Satria Wei menjelaskan. Kalau saat ini kamu ingin membikin hotel tiap satu ruangan B nya saja bisa menghabiskan dana sekitar kurang lebih USD80 ribu. Mungkin nilai investasinya berada pada kisaran Rp. 150.000.000.000.

Itulah perkiraan modal yang harus kamu keluarkan saat ingin berinvestasi pada hotel berbintang 4.

Bagaimana? Apakah kamu masih tertarik dengan bisnis persewaan hotel? Setelah mengetahui estimasi modal yang dibutuhkan.

Apabila masih ingin lanjut, sebaiknya kamu mempertimbangkan dengan bijak. Dengan modal yang kamu miliki saat ini layaknya kamu memulai bisnis hotel kapsul, resort hotel, atau ikut berinvestasi langsung di hotel bintang 4 dan bintang 5.

Bagi kamu yang masih tetap ingin berbisnis persewaan hotel tapi modalnya kurang, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan untuk mencari tambahan modal:

Tips Mencari Tambahan Modal untuk Berbisnis Persewaan Hotel

  1. Mencari rekan bisnis yang sesuai:

Kamu bisa mengajak temanmu atau relasi yang kamu miliki untuk bergabung dalam usaha persewaan hotel dengan sistem bagi hasil.

  1. Mengajukan pinjaman modal:

Pinjaman ini bisa diperoleh dari bank, teman, atau keluarga. Saya lebih menyarankan anda melakukan pinjaman kepada teman ataupun keluarga yang tanpa bunga.

  1. Menjual aset:

Apabila kita ingin memulai usaha pasti ada beberapa hal yang harus dikorbankan. Ketika kamu sudah tidak memiliki dana cadangan untuk modal, maka sah-sah saja bagi kamu menjual sebagian aset yang kamu miliki untuk tambahan modal.

  1. Mencari investor:

Kamu bisa mencari investor untuk berinvestasi pada usaha persewaan hotel yang kamu miliki. 

Bagikan Postingan: