8 Contoh Kliping Ekonomi Indonesia : Prinsip, Kegiatan, dan Ekonomi Kreatif

Kliping Ekonomi Indonesia

Apa Itu Kliping Ekonomi Indonesia?

Kliping Ekonomi Indonesia ~ Kliping adalah aktivitas yang dilakukan dalam mengumpulkan beberapa informasi dari berbagai sumber, yang dilakukan dengan tujuan untuk untuk di buat suatu informasi baru yang disusun dengan standar berbeda dan lebih rinci.

Pada pembahasan kali ini yang akan dijadikan kliping adalah tentang ekonomi Indonesia.

Bagaimana Cara Pembuatan Kliping Ekonomi Indonesia?

Di bawah ini terdapat tata cara pembuatan kliping ekonomi Indonesia, yang bisa Anda ketahui, yaitu:

1. Ketahuilah topik yang ingin dibuat dalam pembuatan kliping

Pertama Anda bisa mengetahui pembahasan yang sesuai dengan tema kliping Anda. Pada tema kliping ekonomi Indonesia, anda bisa mengambil topik prinsip, kegiatan maupun ekonomi kreatif.

2. Carilah informasi dari topik yang sudah ditentukan

Anda bisa mencari informasi yang ada dari berbagai media yang ada. Bisa dari media cetak seperti surat kabar, majalah atau mencetak artikel dari internet.

3. Guntinglah artikel yang sudah didapat pada bagian yang penting saja.

Selanjutnya Anda bisa menggunting bagian artikel yang penting untuk dimasukkan kedalam kliping ekonomi Indonesia.

4. Rekatkanlah artikel yang sudah di potong pada media yang ditentukan

Lalu Anda bisa untuk mulai merekatkan potongan artikel yang sudah dipotong sebelumnya pada tempat yang diminta. Anda bisa menempelkan pada kertas karton maupun kertas lainnya. Kliping ekonomi Indonesia sudah berhasil dibuat.

Berikut ini merupakan contoh kliping ekonomi Indonesia.

Contoh Kliping Ekonomi Indonesia
Contoh Kliping Ekonomi Indonesia 2

Contoh Kliping Prinsip Ekonomi Indonesia

Kliping Prinsip Ekonomi

Prinsip ekonomi Indonesia adalah hal mendasar yang dilakukan pada tiap kegiatan ekonomi masyarakat Indonesia dalam  kehidupan sehari-hari. Sedangkan secara sederhananya prinsip ekonomi dititik beratkan pada upaya tiap orang untuk memperoleh hasil maksimal.

Jadi bisa disimpulkan untuk prinsip ekonomi merupakan perbandingan antara usaha dan hasil yang bisa didapatkan dalam kegiatan ekonomi. Prinsip ekonomi yang ada diantaranya kemampuan berfikir rasional, insentif, perdagangan menguntungkan, pasar dan lainnya.

Contoh Kliping Kegiatan Ekonomi Indonesia

1. Kliping Ekonomi Pertanian

Kliping Ekonomi Pertanian

Termasuk salah satu kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Kegiatan ekonomi ini dilakukan dengan pemanfaatan sawah guna melakukan proses produksi.

Sehingga tanah Indonesia yang subur mampu dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai kegiatan ekonomi bagi mereka yang pandai mengolah tanah dan tanaman.

2. Kliping Ekonomi Perikanan

Kliping Ekonomi Perikanan

Kegiatan ekonomi perikanan merupakan usaha dalam sektor perikanan darat yang dilakukan dengan membuat kolam budidaya untuk pemeliharaan ikan. Sedangkan untuk jenis perikanan yang ada ialah perikanan air payau dan perikanan air tawar.

Kegiatan ekonomi ini mampu meningkatkan devisa negara dan menjamin hubungan persaudaraan antar negara.

3. Kliping Ekonomi Peternakan

Kliping Ekonomi Peternakan

Kegiatan ekonomi ini adalah kegiatan yang dilakukan dengan budidaya hewan peliharaan untuk diambil keuntungan dari sana. Untuk golongan sendiri kegiatan ekonomi peternakan ini dibagi menjadi 3 yaitu peternakan hewan kecil , unggas dan besar.

4. Kliping Ekonomi Perkebunan

Kliping Ekonomi Perkebunan

Perkebunan sekilas memiliki gambaran yang hampir sama dengan kegiatan ekonomi pertanian. Meski begitu keduanya memiliki pengertian yang berbeda. Perkebunan ialah kegiatan memanfaatkan lahan yang digunakan untuk menanam tanaman  keras.

Lalu untuk jenis perkebunan yang ada ialah perkebunan rakyat dan perkebunan besar yang bisa dimiliki oleh perusahaan besar atau pemerintah.

5. Kliping Ekonomi Pertambangan

Kliping Ekonomi Pertambangan

Pertambangan termasuk salah satu kegiatan ekonomi di Indonesia yang dilakukan dengan pemanfaatan dan pengolahan mineral di dalam bumi untuk kesejahteraan. Hal ini dilakukan dengan teknik tertentu berupa penggalian dan penambangan.

6. Kliping Ekonomi Industri

Kliping Ekonomi Industri

Kegiatan ekonomi yang satu ini merupakan upaya yang dilakukan dengan cara mengubah bahan mentah menjadi bahan setengah jadi atau bahan siap pakai. Untuk bahan mentahnya sendiri berasal dari sumber daya alam yang ada.

Contoh Kliping Kreatif Ekonomi Indonesia

Kliping Kreatif Ekonomi

Ekonomi kreatif adalah suatu konsep ekonomi terbaru yang dilakukan dengan mengoptimalkan kreativitas dan informasi yang dimiliki. Hal ini sudah mulai diterapkan di dalam ekonomi Indonesia.

Pelaksanaan ekonomi kreatif di dalam ekonomi ekonomi Indonesia menggunakan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) . Hal tersebut menjadi faktor utama yang digunakan dalam kegiatan produksi dan ekonomi. Itu tadi adalah penjelasan terkait “Kliping Ekonomi Indonesia” yang bisa Anda ketahui. Pastikan untuk memberikan saran dan masukan terkait kliping ini dan terima kasih sudah membaca. Semoga hal ini bermanfaat.

Bagikan Postingan: