Apa Itu Kliping Bola Basket?
Kliping Bola Basket ~ Kliping adalah serangkaian kegiatan menggunting informasi yang diperoleh dari berbagai sumber, yang akan ditempelkan pada media tertentu sesuai dengan ketentuannya. Sedangkan untuk penyusunan kliping membutuhkan teknik tertentu agar kliping rapi dan sistematis.
Lalu untuk tema yang akan dibuat kliping kali ini adalah tentang bola basket.
Bagaimanakah Cara Pembuatan Kliping Bola Basket?
Bagi Anda yang ingin membuat kliping bola basket, silahkan untuk melihat penjelasannya di bawah ini:
1. Tentukanlah pembahasan untuk dimasukkan pada kliping Anda
Pada tema kliping bola basket, Anda bisa mengambil pembahasan seperti berikut ini yaitu : sejarah singkat, teknik dasar, peraturan dan pola.
2. Temukanlah informasi sesuai dengan pembahasan yang suda ditentukan
Lalu Anda bisa untuk mulai mencari informasi yang berkaitan dengan pembahsan Anda. Silahkan untuk mencarinya pada media cetak atau mencetak sendiri artikel terkait dari internet.
3. Guntinglah bahan informasi tersebut pada pokok pembahasannya saja
Selanjutnya silahkan untuk mulai menggunting informasi yang sudah diperoleh tadi pada bagian paling pentingnya saja.
4. Rekatkan guntingan informasi tersebut pada media yang sudah Anda sediakan
Lanjutkan dengan merekatkan informasi yang sudah digunting tadi pada media yang sudah Anda sediakan. Tempelkan dengan rapi sampai kliping bola basket milik Anda selesai.
Berikut adalah contoh Kliping Bola Basket yang bisa Anda ketahui.
Contoh Kliping Sejarah Singkat Bola Basket
Untuk pertama kalinya olahraga bola basket diciptakan oleh guru olahraga di Massachusetts, Amerika Serikat yaitu James A. Naismith. Olahraga ini tercipta dari keinginannya yang berusaha menghilangkan kebosanan muridnya saat musim dingin terjadi.
Akhirnya pada Desember tahun 1891 terciptalah olahraga ini , yang memainkan olahraga di dalam ruangan pada musim dingin. Pada mulanya olahraga ini dimainkan oleh 9 orang pada tiap tim karena pelajaran olahraganya diisi oleh 18 orang.
Contoh Kliping Teknik Dasar Bola Basket
1. Kliping Tenik Dribbling Pada Bola Basket
Dribbling merupakan teknik menggiring bola yang harus dikuasai oleh pebasket pemula. Teknik ini adalah teknik yang paling banyak digunakan dalam olahraga bola basket. Hal ini juga akan membantu anda dalam berpindah posisi sambil menguasai bola.
2. Kliping Tenik Shooting Pada Bola Basket
Shooting merupakan teknik menembak bola yang termasuk teknik dasar dan harus dikuasai oleh semua pemain pada posisi apapun. Teknik menembak ini akan berguna ketika pemain memasukkan bola ke dalam ring lawan untuk semua jenis tembakan.
3. Kliping Teknik Balance Pada Bola Basket
Balance adalah salah satu teknik yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan pada saat pemain basket melakukan shooting.
4. Kliping Teknik Eyes Pada Bola Basket
Teknik eyes adalah salah satu hal yang harus dikuasai karena berfungsi pada saat pemain melakukan shooting dan harus dilakukan secara tepat sasaran.
5. Kliping Teknik Elbow Pada Bola Basket
Teknik ini adalah teknik yang digunakan ketika pemain hendak melepaskan bola ketika melakukan shooting. Disebut elbow karena posisi siku yang diperkenankan haruslah membentuk suduh 90 derajat.
Contoh Kliping Peraturan Bola Basket
Beberapa peraturan bola basket yang dapat Anda ketahui yaitu bola bisa dilemparkan kesegala arah memakai satu atau dua tangan, dalam memegang bola pemain tidak boleh sambil lari, bola harus dipegang pada bagian dalam antara telapak tangan.
Selain itu juga pemain tidak diperkenankan untuk menahan, menyeruduk, memukul atau menjegal pemain lawan dengan cara apapun. Lalu untuk poin kesalahan kan dikenakan pada pemain yang memukul bola menggunakan kepalan tangan dan lain sebagainya.
Contoh Kliping Pola Bola Basket
Permainan bola basket memiliki beberapa pola yang berfungsi dalam permainan tersebut seperti pola fast break atau pola penyerangan, pola set offence atau penyerangan berpola, pola drive driving atau pola penyerangan dengan gerakan cepat dan dribble bola.
Lalu yang terakhir adalah pola shuffle atau penyerangan dengan seluruh pemain yang bergerak dan berpindah dari posisi satu ke posisi lainnya.
Itulah tadi contoh dari “Kliping Bola Basket” yang bisa Anda ketahui. Pastikan untuk menuliskan komentar di kolom yang tersedia. Terima kasih sudah membaca dan semoga informasi ini bermanfaat.