Ide Usaha Membuat Ayam Goreng Kremes dan Resep Recommendednya

Jika berbicara mengenai jual olahan ayam, tentu ide usaha membuat ayam goreng kremes wajib dicoba. Terlebih lagi olahan yang terbuat dari ayam memang tidak bisa ditolak oleh siapapun baik anak-anak ataupun orang dewasa dari berbagai kalangan.

Ayam kremes sendiri adalah sajian kuliner yang tengah digemari oleh masyarakat di Indonesia. Mempunyai tekstur krispi serta renyah tentu akan menggugah selera makan siapapun, belum lagi kalau disajikan dengan sambal pedasnya.

Olahan dari ayam ini sendiri memang bukan menjadi bisnis yang baru di Indonesia, tetapi jumlah peminatnya tidak pernah hilang. Inilah mengapa peluang usaha ayam kremes benar-benar cukup menjanjikan dan selalu banyak dicari oleh masyarakat.

Jika Anda tertarik untuk menjual ayam goreng kremes tersebut, tentu ada beberapa hal yang harus diperhatikan dahulu. Terutama kalau baru pertama kalinya akan memulai jenis usaha satu ini.

Peluang Usaha Ayam Kremes di Indonesia

Peluang Usaha Ayam Kremes Di Indonesia

Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa kuliner yang terbuat dari ayam memang selalu banyak dicari oleh masyarakat. Dari sekian banyaknya menu maka ayam kremes dapat menjadi ide jualan yang memberikan hasil keuntungan cukup menggiurkan.

Sesuai dengan namanya, kuliner satu ini terbuat dari daging ayam dengan tekstur yang empuk serta gurih dilengkapi dengan kremesan krispi. Tentu akan menjadi perpaduan sangat lezat dan dijamin tidak akan pernah ditolak oleh siapapun.

Kendati usaha membuat kremes ayam sendiri sudah ada banyak, tetapi bisnis satu ini tergolong mempunyai jumlah peminat sangat banyak. Inilah alasan kenapa bisnis tersebut mempunyai potensi pasar cukup besar dan akan selalu dicari oleh masyarakat.

Untuk memulai usaha satu inipun juga cukup mudah dan tidak ribet seperti berjualan bakso ataupun mie ayam. Dengan menghadirkan resep ayam kremes yang terbaik itulah, dijamin bisnis akan selalu banyak dicari nantinya.

Agar nantinya bisnis semakin banyak dicari oleh masyarakat, maka jangan lupa membuat inovasi unik dan berbeda. Salah satunya adalah dengan memperhatikan kemasan produk, selain sebagai wadah, kemasan juga dapat menjadi salah satu cara branding.

Tips Memulai Ide Usaha Membuat Ayam Goreng Kremes

Tips Memulai Ide Usaha Membuat Ayam Goreng Kremes

Dengan jumlah penggemar yang cukup banyak itulah, tentu akan membuat sebagian besar dari Anda tertarik buat membangun usaha ini bukan. Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa buat memulai usaha tersebut sebenarnya tidaklah sulit dilakukan.

Hanya saja terdapat sejumlah tips yang perlu diperhatikan dengan baik agar bisnis tersebut dapat berjalan sesuai dengan harapan. Berikut ini beberapa tips dalam memulai usaha ayam kremes untuk pertama kalinya.

Siapkan Modal

Langkah awal untuk membangun usaha ini adalah dengan menyiapkan modal terlebih dahulu. Nantinya modal akan digunakan buat operasional dari kegiatan bisnis mulai dari membeli bahan-bahan, peralatan dan perlengkapan memasak hingga biaya sewa ruko atau pembuatan gerobak.

Disinilah sebaiknya melakukan perhitungan dengan baik terkait dengan modal yang akan dikeluarkan tersebut. Dengan mengetahui rincian penggunaan modal secara tepat, maka usaha dapat berjalan lebih baik.

Tentukan Lokasi Untuk Berjualan

Tidak dapat dipungkiri bahwa lokasi berjualan juga sangat penting buat diperhatikan oleh para penjual. Agar nantinya usaha dapat dijangkau oleh calon konsumen, maka sebaiknya dapat memilih lokasi usaha yang strategis juga.

Pertimbangkan untuk membuka usaha tersebut di ruko atau pinggir jalan, pusat keramaian ataupun pusat perbelanjaan. Jika ingin menyewa tempat di lokasi strategis, maka sebaiknya harus menyiapkan modal terlebih dahulu.

Sediakan Daging Ayam Yang Masih Segar

Walaupun Anda sudah menggunakan bumbu kremes ayam yang terbaik, tetapi apabila daging ayam yang digunakan tidak segar ternyata juga mengurangi cita rasanya. Itulah mengapa sebagai seorang penjual professional sebaiknya harus menyediakan daging yang segar dan fresh.

Cobalah cari supplier daging ayam yang selalu menyediakan jenis ayam kampung terbaik dan unggulan. Memang nantinya, Anda akan mengeluarkan kocek lebih dalam tetapi itu akan berpengaruh terhadap kepuasan dari pelanggan nantinya.

Sediakan Resep Terbaik

Agar nantinya bisnis Anda selalu dicari oleh masyarakat, maka kami sarankan agar memperhatikan resep yang akan dihadirkan kepada konsumen. Pastikan menyediakan resep terbaik dan lezat sehingga pelanggan akan puas nantinya.

Cobalah mempelajari beraneka ragam resep terbaik yang bisa ditemukan di internet ataupun dari ahlinya. Jika telah menemukan, cobalah praktikkan dan siap ditawarkan kepada khalayak ramai nanti.

Lakukan Analisa Bisnis Serta Keuntungannya

Sebagai seorang pebisnis, sangat penting juga agar melakukan analisa dari bisnis terlebih dahulu agar nantinya dapat berjalan dengan lancar. Untuk melakukan analisa maka dapat memperhatikan pengeluaran dari usaha dahulu.

Mulai dari peralatan, mencari supplier hingga bumbu-bumbu yang akan digunakan tersebut. Setelah menerima pendapatan per hari, maka dapat dikurangi sekian persen untuk modal berjualan kembali.

Lakukan Strategi Marketing yang Tepat

Tips terakhir yang perlu diperhatikan adalah dengan melakukan strategi marketing yang tepat. Di era sekarang, Anda bisa memanfaatkan berbagai sosial media seperti Instagram dan Tiktok buat memasarkan produk yang dimiliki.

Resep Membuat Ayam Kremes Recommended, Wajib Dicoba

Resep Membuat Ayam Kremes Recommended, Wajib Dicoba

Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa pemilihan dari resep ayam kremesan harus diperhatikan dengan baik oleh para pebisnis. Sebab nantinya akan berpengaruh besar terhadap minat masyarakat buat membelinya atau tidak.

Nah kalau Anda sedang mencari resep ayam kremes yang lezat sekaligus enak, maka pastikan untuk mencoba resep berikut ini.

Bahan-bahan

  • Ayam kampung dipotong sesuai selera 1 ekor
  • Serai geprek 2 batang
  • Daun salam 2 lembar
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Lengkuas digeprek 2 ruas
  • Air 1000 ml

Bumbu Halus

  • Ketumbar 1 sdm
  • Bawang putih 5 siung
  • Bawang merah 7 siung
  • Kunyit 1 ruas
  • Kemiri 4 biji
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya.

Bahan Kremesan

Sedangkan untuk bahan membuat kremesan terdiri dari beberapa bahan diantaranya adalah:

  • Air bekas ungkepan ayam
  • Tepung sagu 125 gr
  • Tepung beras 2 sdm
  • Santan instan kental 100 ml
  • Baking powder ½ sdt
  • Telur 1 butir
  • Bawang putih yang telah dihaluskan 2 siung
  • Kaldu ayam bubuk

Cara Membuat

  • Silahkan siapkan panci yang akan digunakan untuk ungkep ayam. Masukkan air santan serta bumbu-bumnya terlebih dahulu dan ungkep selama kurang lebih 40 menit
  • Saring terlebih dahulu sisa air rebusan dari ayam yang akan digunakan untuk membuat kremesan
  • Cara buat kremes ayam sendiri cukup mudah yakni campur semua adonan untuk kremesan kecuali Baking Powder
  • panaskan minyak dan celupkan ayam di dalam adonan kremesan dan goreng hingga kekuningan
  • sisa adonan dapat diberi baking powder dan aduk rata
  • kemudian goreng ke dalam minyak yang benar-benar panas dengan cara dituangkan secara berputar
  • angkat dan sajikan bersama dengan ayam yang sudah digoreng tadi.

Agar nantinya bisnis dapat bersaing di tengah-tengah persaingan ketat, maka sebaiknya juga harus selalu berinovasi dan kreatif. Dengan ide usaha membuat ayam goreng kremes diataslah dapat memberikan peluang penghasilan ratusan ribu per hari.

Bagikan Postingan: