Gaji Guru SMA ~ Sebelum menjadi seorang mahasiswa, setelah menyelesaikan wajib belajar 9 tahun (SD sampai SMP), ada satu jenjang pendidikan yang juga menorehkan cerita dan pengalaman. Yaitu masa putih abu-abu.
Masa SMA diwarnai oleh berbagai cerita, khususnya daftar guru yang killer, terlucu, disiplin atau bahkan guru yang berdandan terlalu tebal. Lalu berapa gaji guru SMA yang harus memperpanjang masa sabarnya, hanya untuk menghadapi para siswa dengan berbagai tingkah?
Deskripsi Guru SMA
Jika di level Sekolah Dasar (SD), seorang guru bisa merangkap berbagai mata pelajaran yang diampunya. Maka berbeda dengan guru SMA. Sama seperti dengan guru SMP, guru SMA pun mengampu bidang tertentu saja.
Guru SMA ada yang hanya mengampu olahraga, agama, Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia. Hingga sub-sub yang terdapat dalam rumpun ilmu eksak maupun ilmu sosial. Bahkan ada juga guru SMA yang mengampu mata pelajaran kesenian atau pun ilmu komputer.
Tugas Guru SMA
Guru SMA pun memiliki tugas yang tentunya hampir sama dengan guru pada tingkat pendidikan lainnya. Walaupun ada beberapa perbedaannya. Apalagi mengingat SMA adalah pendidikan yang nantinya membuka jalan seseorang dalam menentukan hidupnya. Lanjut ke perguruan tinggi atau langsung bekerja.
- Menyusun program pembelajaran, yang meliputi program tahunan, semester, silabus, Rencana Pelaksanaan Pengajaran dan penetapan standar KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal).
- Melaksanakan KBM (kegiatan belajar mengajar).
- Memanfaatkan alat peraga dalam KBM.
- Melaksanakan evaluasi atau penilaian hasil pembelajaran.
- Menyusun daftar nilai hasil evaluasi siswa.
- Membuat dan atau melaksanakan program remidial dan pengayaan.
- Berkoordinasi atau berdiskusi dengan orang tua/wali siswa terkait hasil pembelajaran.
- Mengikuti MGMP guru.
- Menerima konsultasi atau memberikan saran dan motivasi ke mana siswa setelah lulus SMA.
Kualifikasi Guru SMA
Kualifikasi / Skill yang Harus Dikuasai Guru SMA
Mengingat tugasnya dan objek yang dihadapi, yaitu para remaja dengan kondisi psikis dan tingkat pendewasaan yang berbeda. Maka dari itulah, diperlukan kemampuan khusus untuk menjadi guru SMA.
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Mampu mengajar anak remaja
- Memahami pola pikir dan psikologi remaja
- Disiplin, tanggung jawab, mampu menjadi teladan dan kreatif
- Menguasai metode belajar berbasis digital
- Mengikuti perkembangan zaman dan atau teknologi
Pendidikan / Jurusan yang Bisa Diambil Guru SMA
Jurusan pendidikan tinggi yang bisa dipilih untuk menjadi guru SMA seperti:
- Pendidikan
- Jurusan lain sesuai mata pelajaran yang diampu
Guru SMA juga dipersyaratkan telah lulus sertifikasi Pendidikan Profesi Guru (PPG).
Gaji Guru SMA di Indonesia
Pola penggajian guru SMA tergantung pada status kepegawaiannya. Apakah guru tersebut PNS atau bukan.
Jika guru SMA tersebut adalah seorang PNS, maka gajinya mengikuti PP No.15 Tahun 2019. Selain gaji, nantinya juga akan mendapatkan berbagai tunjangan. Karena guru SMA minimal lulusan sarjana (S1) maka nantinya masuk ke golongan 3 atau 4.
- Gol. IIIa / Penata Muda, gaji Rp 2.579.400 sampai Rp 4.236.400/bulan
- Gol. IIIb / Penata Muda Tk I, gaji Rp 2.688.500 sampai Rp 4.415.600/bulan
- Gol. IIIc / Penata, gaji Rp 2.802.300 sampai Rp 4.602.400/bulan
- Gol. IIId / Penata Tk I, gaji Rp 2.920.800 sampai Rp 4.797.000/bulan
- Gol. IVa / Pembina, gaji Rp 3.044.300 sampai Rp 5.000.000/bulan
- Gol. IVb / Pembina Tk I, gaji Rp 3.173.100 sampai Rp 5.211.500/bulan
- Gol. IVc / Pembina Utama Muda, gaji Rp 3.307.300 sampai Rp 5.431.900/bulan
- Gol. IVd / Pembina Utama Madya, gaji Rp 3.447.200 sampai Rp 5.661.700/bulan
- Gol. IVe / Pembina Utama, gaji Rp 3.593.100 sampai Rp 5.901.200
Prospek Kerja Guru SMA
Jenjang Karir Guru SMA
Untuk guru berstatus PNS tentu jenjang karirnya diperoleh ketika sudah mencapai angka kredit yang dipersyaratkan. Sedangkan di SMA swasta atau guru yang bukan PNS, jenjang karirnya bisa dimulai dari level bawah yaitu:
- Honorer
- Kontrak
- Guru tetap
Di mana Guru SMA bekerja?
Guru SMA bekerja di Sekolah Menengah Atas, baik yang negeri (milik pemerintah) maupun yang dikelola yayasan tertentu (swasta). Bahkan juga yang berupa MAN (Madrasah Aliyah Negeri)