Gaji Chef ~ Chef menjadi salah satu profesi yang pastinya sudah banyak diketahui orang. Profesi ini akan terus memiliki eksistensi karena kebutuhan akan hidangan makanan yang akan terus ada. Bila membahas mengenai pekerjaan chef kita bisa langsung membayangkan betapa kelezatan makanan. Seorang chef yang berpengalaman akan bisa menguasai banyak resep masakan.
Gaji Chef di Indonesia
Chef merupakan seseorang yang memiliki keterampilan memasak dan biasanya akan memimpin dapur. Selain itu, chef juga akan membuat racikan menu masakan yang ada di dalamnya.
Gaji seoorang chef akan berbeda-beda, di Indonesia sendiri chef digaji rata-rata Rp 3.783.000 per bulan. Sedangkan untuk chef yang bekerja sebagai Head Chef gajinya adalah berkisar antara Rp 8.000.000 hingga Rp 12.600.000.
Gaji tersebut juga akan berbeda tergantung tempat bekerjanya. Gaji Seorang chef di hotel ternama adalah sebesar Rp 10.000.000 sampai Rp 20.000.000, Sedangkan Chef di kapal pesiar bisa mendapat gaji mulai dari Rp 19.000.000 per bulan
Tugas Seorang Chef
Berikut ini merupakan jobdesc atau tugas dari chef, yaitu :
- Seorang chef memiliki tugas dalam menyiapkan makanan bagi para pelanggan
- Mnejaga kebersihan dan ketertiban dapur sebelum dan sesudah memasak
- Memiliki tanggung jawab atas kualitas makanan yang telah di masak
- Memiliki tanggung jawab terhadap ketersediaan makanan
- Memiliki tanggung jawab terhadap kontrol stock bahan makanan
- Membuat resep makanan yang sedang populer
- Memberikan pelatihan dan arahan serta standar untuk membuat suatu makanan
- Merencanakan setiap keperluan bahan makanan dan biaya pembuatannya
- Bisa mengatur pembelian, perawatan, dan perbaikan peralatan dapur
- Melakukan evaluasi terhadap produk hidangan masakan yang akan disajikan.
Kualifikasi Menjadi Chef
Kualifikasi untuk menjadi chef yaitu merupakan lulusan dari D3 atau S1 di bidang culinary. Untuk menjadi chef juga dibutuhkan kemampuan bahasa asing dalam lisan dan tulisan yang baik. Minimal bisa menguasai bahasa Inggris dengan baik dan benar.
Skill Yang Harus Dikuasai oleh Chef
Berikut ini merupakan skill menjadi chef, yaitu :
- Memiliki keterampilan dan kemampuan memasak yang baik dan higienis
- Bisa bekerja di bawah tekanan
- Sudah memiliki pengalaman menjadi seorang chef
- Memiliki kemampuan interpersonal skill yang baik
- Memiliki kemampuan untuk mengatur area dapur
- Memahami Standart Recipe, kualitas bahan dan rasa makanan
- Memiliki kreativitas dan inovasi yang baik
- Memiliki attitude yang baik
Pendidikan Chef / Jurusan Yang Bisa Diambil
Jika ingin menjadi seorang chef maka kamu harus menempuh kuliah D3 atau S1 di jurusan culinary dari dalam maupun luar negeri.
Prospek Kerja Chef
Prospek kerja chef ini ternyata sangat luas. Di jaman sekarang, chef bisa bekerja di restoran, tempat makan, kapal pesiar, kereta, dan hotel. Lowongan pekerjaan untuk chef juga semakin banyak, pasalnya saat ini banyak terdapat restoran dan tempat makan.
Jenjang Karir Chef
Chef ternyata memiliki tingkatan berdasarkan tugas dan perannya. Berikut ini merupakan jenjang karir chef, yaitu :
- Head Chef atau Executive Chef memegang peranan dan tanggung jawab penuh atas keseluruhan kegiatan di dapur. Mulai dari menghadapi kritik dan complain pelanggan.
- Chef de cuisine yang menjadi cabang dari restoran
- Sous Chef yang merupakan wakil dari kepala chef. Di mana memiliki tugas mirip dengan kepala chef.
Di mana Chef Bekerja
Chef merupakan seseorang yang bekerja di dapur. Lowongan pekerjaan untuk chef paling banyak di restoran atau tempat makan. Chef juga bisa bekerja di bidang pelayaran, perhotelan, rumah sakit, dan apartemen.