Cara Memutar Lagu Spotify : Spotify Free dan Premium

Cara Memutar Lagu Spotify

Cara Memutar Lagu di Spotify – Jika kamu suka mendengarkan lagu untuk menyemangati hari hari kamu, atau bahkan untuk mengekspresikan perasaan kamu dengan berbagai genre lagu yang tersedia, Spotify adalah salah satu aplikasi pemutar lagu yang mungkin cocok untuk kamu.

Spotify sudah memiliki jutaan pengguna di seluruh dunia dan terbukti selalu update dengan koleksi lagu yang dimilikinya. Fitur yang tersedia juga cukup beragam, sehingga mendengarkan lagu menjadi lebih menyenangkan. 

Lalu bagaimana dengan cara memutar lagu melalui Spotify? yuk simak ulasan selengkapnya.

Bagaimana Cara Memutar Lagu Spotify?

Untuk memutar lagu di Spotify ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan, diantaranya adalah sebagai berikut : 

Memutar Lagu di Spotify Free

Spotify free biasanya digunakan oleh pengguna pemula Spotify. Untuk memutar lagu menggunakan Spotify free kamu tidak akan dikenai biaya apapun kecuali kuota internet yang kamu gunakan.

Hanya saja kamu harus rela untuk mendengarkan iklan setiap 30 menit sekali, dan kamu akan mendengarkan lagu secara acak / shuffle sesuai dengan playlist yang tersedia di Spotify. Namun karena koleksi lagu Spotify yang enak didengar, hal ini tidak akan menjadi masalah untuk sebagian orang.

Cara Memutar Lagu di Spotify Free

  1. Pastikan kamu sudah mendownload dan menginstall aplikasi Spotify di perangkat gadget kamu (smartphone/ PC)
  2. Buat akun Spotify mu dengan lengkapi verifikasi melalui email.
  3. Log in ke akun Spotify mu yang sudah terdaftar dan terverifikasi.
  4. Cari musik berdasarkan lagu atau artis favoritmu di menu Search / Cari atau kamu dapat melihat lihat playlist yang sudah disiapkan oleh Spotify di Home
  5. Setelah menemukan lagu atau penyanyi yang ingin kamu dengar, kamu bisa klik ikon lagu maupun penyanyi itu.
  6. Selanjutnya klik Play 

Memutar Lagu di Spotify Premium

Dengan berlangganan Spotify premium, kamu akan dapat menggunakan semua fitur pemutaran musik yang telah disediakan oleh Spotify. Kamu tidak akan terganggu dengan iklan, bebas melompati lagu tanpa batas, dan juga mendownload lagu untuk didengarkan secara online.

Untuk berlangganan Spotify Premium, ada banyak pilihan paket premium yang tersedia, seperti : premium individual, premium berdua, premium family, dan premium student.

Cara Memutar Lagu di Spotify Premium

Berikut ini adalah beberapa cara memutar lagu di Spotify Premium sesuai dengan fitur pemutaran lagu yang dapat dipilih, yaitu : 

Memutar Lagu Tanpa Acak

  1. Buka aplikasi Spotify milikmu
  2. Pilih lagu atau playlist yang ingin kamu dengarkan, lalu tekan Play
  3. Setelah itu klik Shuffle untuk menonaktifkan fitur pemutaran acak. Jika tidak terlihat ikon shuffle, kamu bisa langsung masuk ke menu.
  4. Lanjutkan dengan meng klik Shuffle maka fitur acak akan dimatikan, biasanya ditemui dengan ikon shuffle yang tidak terdapat titik hijau di bawahnya.

Memutar Lagu Secara Offline

  1. Buka aplikasi Spotify milikmu
  2. Pilih lagu ataupun playlist yang ingin didengarkan. Disini kamu juga bisa membuat playlist sendiri dengan cara klik lagu dan add to playlist. 
  3. Setelah membuka lagu, kamu bisa mendownloadnya dengan klik ikon download atau klik titik tiga di bagian kanan atas dan pilih download
  4. Berikutnya, lagu lagu yang telah kamu download sudah dapat kamu dengarkan tanpa harus terkoneksi dengan internet.

Memutar Lagu di PC / Laptop Secara Offline

  1. Buka aplikasi Spotify yang sudah terinstall di PC / Laptop milikmu.
  2. Untuk perangkat MacBook, tekan Spotify pada menu Apple yang terdapat di atas layar. 
  3. Untuk Windows, kamu bisa langsung mengklik titik tiga di bagian kiri atas dan pilih File.
  4. Lalu kamu bisa memilih Mode Offline. 

Beberapa Fitur yang Akan Kamu Sukai di Spotify

Spotify memiliki berbagai fitur pemutaran musik yang cukup beragam sehingga pengguna dapat dengan mudah mengekspresikan selera musik yang mereka miliki. Beberapa fitur Spotify yang mungkin akan kamu sukai, antara lain : 

1. Bisa Membuat Playlist Sendiri

Tidak hanya memutar playlist yang telah disiapkan oleh Spotify, kamu juga bisa membuat playlist mu sendiri. Caranya cukup mudah, yaitu dengan melakukan beberapa langkah berikut ini :

  1. Buka aplikasi Spotify, dan masuk ke akun Spotify milikmu.
  2. Pilih menu Your Library yang terdapat di bagian bawah.
  3. Lalu klik ikon Tambah (+)
  4. Kemudian beri nama playlist mu sesuai yang kamu mau.
  5. Lalu lanjutkan dengan klik Create.
  6. Setelah itu kamu dapat mengklik Add Songs / Tambahkan Lagu.
  7. Selanjutnya pilih lagu mana saja yang akan kamu masukkan ke dalam playlistmu dengan mengklik ikon Tambah (+) di samping judul lagu.
  8. Playlist mu pun siap untuk kamu dengarkan setiap saat. 

2. Berbagi Playlist dengan Orang Lain

Tidak hanya membuat playlist sendiri, kamu juga bisa membagikan playlist yang kamu buat dengan temanmu atau orang lain. Kamu bisa membagikannya secara langsung dengan menginformasikan nama playlist yang kamu buat, atau kamu bisa share melalui akun social media mu. Mereka yang tertarik dengan playlist yang kamu buat, akan menjadi follower playlist Spotify mu.

3. Radio Streaming

Jika kamu bosan dengan playlist yang kamu buat atau yang sering kamu dengarkan, kamu dapat memanfaatkan radio streaming yang telah disiapkan oleh Spotify. Fitur ini akan menyuguhkan berbagai list lagu berdasarkan kategori tertentu seperti genre, artist, dekade, yang sejenis dengan selera musikmu. 

4. Music Library dengan Jutaan Pilihan Lagu

Spotify memiliki jutaan koleksi lagu yang akan terus diupdate untuk dapat memenuhi selera musik yang kamu miliki. Tidak hanya lagu lagu dari artis yang kamu sukai, Spotify juga menyiapkan list lagu lainnya dari penyanyi baru yang cukup direkomendasikan untuk didengarkan. 

5. Sajian Podcast yang Beragam

Tidak hanya menampilkan lagu lagu yang cocok untuk menemani keseharianmu, Spotify juga menyediakan berbagai sajian podcast yang menarik berdasarkan kategori kategori tertentu. 

Podcast ini dapat didengarkan secara offline dengan gratis. Bahkan untuk kamu pengguna Spotify free, kamu tetap bisa mendownloadnya secara gratis untuk dapat didengarkan secara offline, tidak seperti halnya lagu / musik yang hanya bisa didownload jika kamu berlangganan Spotify premium.

Para podcaster juga bisa dengan bebas mengupload konten podcast nya di Spotify agar dapat didengar oleh para pengguna Spotify dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Beberapa contoh podcast terpopuler yang mungkin bisa kamu dengarkan di saat santai, antara lain : 

  • PORD (Podcast Raditya Dika)
  • Do You See What I See
  • Menjadi Manusia
  • Rintik Sendu
  • Satu Persen
  • Podkesmas
  • Makna Talks
  • Rapot

Bagaimana Jika Tiba Tiba Spotify Tidak Dapat Memutar Lagu?

Jika saat menggunakan Spotify tiba tiba kamu gagal memutar lagu, ada beberapa kemungkinan yang bisa terjadi dan beberapa cara di bawah ini bisa kamu coba, diantaranya adalah : 

Log In Ulang ke Akun Spotify mu

Saat tidak bisa memutar lagu di Spotify, kamu bisa mencoba untuk log out dari akun Spotify mu kemudian kembali login setelah beberapa saat. Biasanya cara ini cukup efektif untuk merefresh sistem pengoperasian yang sedang berjalan.

Memastikan Spotify mu Terhubung dengan Koneksi Internet

Saat lagu tidak bisa diputar, terlebih bukan merupakan lagu yang sudah didownload, kamu bisa langsung memeriksa koneksi internet di perangkat yang kamu gunakan. Pastikan perangkat anda tetap terhubung dengan internet, jika tidak kamu bisa mematikan kemudian menyalakan kembali data seluler di gadgetmu.

Menonaktifkan Hardware Acceleration

Kamu bisa coba menonaktifkan fitur ini saat lagu di Spotify tidak dapat diputar dengan cara masuk ke menu Setting kemudian Show Advance Setting dan Hardware Setting. Hal ini karena tidak semua perangkat yang digunakan untuk mendengarkan Spotify mendukung fitur Hardware Acceleration. Sehingga lebih baik dimatikan jika memang ditemui kendala.

Bagikan Postingan: